Sabtu, 28 Maret 2015

Jangan Hanya Bekerja. Tapi Bangunlah Karier Sesuai Passion!

Bekerja sesuai passion akan selalu membuat kita bahagia dan menikmati pekerjaan kita.
Setiap orang memilik passion masing-masing. Passion bisa dikatakan sebagai sebuah panggilan jiwa untuk mengerjakan sesuatu yang kita cintai.

Dengan passion, kita akan selalu merasa senang dan bersemangat melakukan sebuah pekerjaan. Jika sudah menemukan apa passion kita, maka bangunlah karier dengan maksimal dan teruslah berfokus menggali potensi diri di bidang sesuai passion kita itu.

Sayangnya tidak banyak orang yang berhasil menemukan passionnya, hingga banyak orang berpindah-pindah kerja karena tidak nyaman dengan pekerjaannya, atau berubah-ubah bidang bisnisnya karena tidak berbisnis sesuai dengan passion.

Nah bagi anda yang belum tau apa passionnya, maka sekarang tanyakan pada diri kita.

1. Kegiatan apa yang sulit bagi orang lain dan mudah untuk kita?
2. Kegiatan apa yang selalu ingin kita kerjakan dan lakukan berulang-ulang?
3. Kegiatan apa yang seringkali membuat kita lupa waktu jika mengerjakannya?

Jawaban kita bisa beragam. Ada yang menjawab mendengarkan musik, menonton film, tidur, baca buku, nulis, jalan-jalan, makan dan masih banyak lagi jawaban anda mengenai passion.

Saya misalnya akan menjawab, 'berbicara'. Karena kalau sudah berbicara/ngobrol kadang saya lupa waktu bahkan bisa shubuh ngobrol dan berdiskusi dengan rekan dan teman. Akhirnya saya pun memilih untuk berkarier di bidang public speaking. Membangun perusahaan di bidang public speaking. Dan membantu orang lain melalui bidang ini agar bisa membantu perusahaan dan organisasi mereka bisa bertumbuh. Hal ini tentunya menjadikan passion saya menjadi bermanfaat bagi orang lain. Saya pun bahagia menjalaninya, selalu sepenuh hati mengerjakannya, selalu ada ide baru karena saya senang menjalaninya, walaupun jadwal terkadang padat tanpa ada jeda istirahat, itu bukan masalah karena saya bekerja semata-mata menjalankan hobi yang benar-benar saya sukai.

Jadi, segera temukan passionmu! Jangan hanya bekerja dan berbisnis sekedar mencari uang. Tapi bekerja dan berbisnislah sesuai passion, maka kita akan bahagia menjalaninya, inovasi dan kreatifitas akan muncul, kita akan selalu semangat, akhirnya menjadi jago alias expert di bidang itu. Hingga akhirnya kita bisa sukses dan uang akan mengejar orang-orang yang handal (expert)!

Silahkan di share jika bermanfaat!

Edvan M Kautsar
http://edvanmkautsar.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar